Bahan yang diperlukan :
- 250 gram bawang merah
- 50 gram bawang putih
- 100 gram kemiri
- 2 sdm merica
- Minyak Goreng
Cara membuat :
- Kupas bawang merah & bawang putih. Cuci bersih semua bahan.
- Haluskan merica, kemudian masukkan bawang merah, bawang putih dan terakhir kemiri, haluskan kembali.
- Panaskan minyak goreng, masak bumbu dengan api kecil hingga harum dan matang. Angkat dan masukkan wadah tertutup. Agar tahan lama simpan di lemari pendingin.
Masakan yang bisa dibuat dengan bumbu ini (tak hanya untuk sarapan) diantaranya :
- Nasi/Mie Goreng; bumbu tambahan yang diperlukan untuk membuat nasi/mie goreng adalah garam, kecap manis, kecap ikan.
- Tumis sayuran (misal : capcay); bumbu ini hanya perlu ditambahkan garam, gula dan kecap ikan.
- Tumis sayuran (misal : kangkung); bumbu lainnya yang perlu disiapkan adalah garam, gula, terasi, irisan cabai merah.
- Daging atau seafood; bumbu tambahannya adalah garam, kecap ikan, saus tiram atau saus teriyaki dan bawang bombay.