Kamis, 06 Juni 2013

Pisang Dingin Lapis Coklat




Bahan
  • 5 buah pisang
  • 8 batang stik kayu es krim
  • 1 gelas cokelat berkualitas baik
  • 3 sendok makan mentega, yang dipotong potong 

Topping:
  • Kacang tanah bubuk
  • kelapa parud sangrai 
  • bubuk Kueh marie 
  • coklat meses warnawarni
  • granola

Cara membuat :
  1. Kupas dan potong pisang berbentuk setengah melintang, menjadi 8 buah potongan.
  2. Tusuk dengan stik es krem sehingga tiap pisang memiliki pegangan dari stik kayu.
  3. Tempatkan Pisang tersebut dalam piring yang dilapisi kertas lilin .
  4. Simpan potongan pisang tersebut dalam freezer, minimal 10 menit. 
  5. Panaskan coklat dan  mentega sampai meleleh dalam api kecil.
  6. Celupkan tusukan pisang yang dingin dalam coklat yang meleleh dan guling - gulingkan ke topping favorit Anda. 
  7. Dinginkan kembali dalam freezer atau siap disajikan.




Baca lebih lanjut di:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar